SOBOnDESO News

Candi Sojiwan

Candi Sojiwan berada di Desa Kebondalem Kidul, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. Berada di sebelah selatan Candi Prambanan, atau sekitar 2 km dari jalan raya Jogja-Solo. Candi ini berlatar belakang agama Buddha, karena candi ini memiliki stupa-stupa mirip dengan Candi Plaosan.

Candi Sojiwan untuk pertama kalinya ditemukan oleh para penjelajah Barat pada tahun 1813 oleh Kolonel Colin Mackenzie, seorang anak buah Raffles. Ia yang sedang meneliti peninggalan-peninggalan kuno di sekitar daerah Prambanan, menemukan kembali sisa-sisa tembok yang mengelilingi candi ini.

Candi ini masih dalam proses pemugaran, Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala (BP3) Jawa Tengah menargetkan proses pemugaran Candi Sojiwan ini selesai pada tahun 2011.


2 comments:

  1. siip mas....ning gambare kurang pepak....

    ReplyDelete
  2. maaf mungkin besok kl udah selesai pemugarannya, akan kembali kesana lg

    ReplyDelete

Termakasih telah berkunjung.... sobondeso.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis, komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator. Bila ada komentar yang menurut kami tidak sesuai maupun spam admin berhak untuk menghapusnya.