SOBOnDESO News

Teluk Penyu di Tepi Kota Cilacap




Teluk Penyu terletak di Kecamatan Cilacap Selatan dengan jarak 2 km ke arah timur dari pusat kota Kabupaten Cilacap. Salah satu obyek wisata andalan kabupaten Cilacap adalah Pantai Teluk Penyu yang berada di Selatan kota Cilacap. Kurang lebih 5 km dari Terminal Bus Cilacap. Pada hari Sabtu, Minggu dan juga saat musim liburan tiba, pantai ini cukup ramai dikunjungi wisatawan, baik yang berasal dari Cilacap sendiri dan juga wisatawan dari luar daerah Cilacap.

Kawasan pantai yang membujur dari utara (Pelabuhan Perikanan Samudra Cilacap), ke selatan (Pulau Nusakambangan) dengan panorama gelombang laut yang cukup besar, kapal-kapal tanker yang keluar masuk Pelabuhan Tanjung Intan dan perahu-perahu nelayan tradisional yang berlalu lalang di sepanjang pantai Teluk Penyu serta tegarnya Kilang Pertamina dan Pulau Nusakambangan menambah indahnya suasana pantai.




Pantai Teluk Penyu berpasir hitam, di saat cuaca sedang bersahabat pantai ini akan terlihat sangat indah dengan ombak nya yang berwarna kebiruan, namun jika cuaca sedang kurang baik biasanya ombak di pantai ini terlihat tidak berwarna biru, namun coklat agak kehitaman. Dari pantai ini kita dapat dengan jelas melihat pulau Nusa Kambangan. Kita juga dapat mencoba menaiki pemecah gelombang yang ada di pantai ini.Berbagai makanan khas hasil laut dan cinderamata dapat dijumpai dengan mudah di sepanjang pantai dan dengan mudah dapat dijumpai dan selalu dekat dengan wisatawan yang berkunjung ke pantai Teluk Penyu sepanjang hari hingga tengah malam.



2 comments:

  1. Good...

    Akhire... metu jg Blog e...

    lakok fotoku sek dewe..

    malah kyak fto medel.... hee :D

    ReplyDelete
  2. iyo ben kowe seneng tur tambah terkenal, sopo reti cepet payu hehehe

    ReplyDelete

Termakasih telah berkunjung.... sobondeso.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis, komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator. Bila ada komentar yang menurut kami tidak sesuai maupun spam admin berhak untuk menghapusnya.