SOBOnDESO News

Rowo Jombor Klaten

Rowo Jombor merupakan danau kecil (situ) yang berjarak kurang lebih 15 Km di sebelah selatan Kota Klaten. Kawasan Jombor merupakan salah satu ikon pariwisata Klaten, disamping Candi Prambanan, Deles Indah, dan Pemancingan Janti.

Kata "Rowo" berasal dari Bahasa Jawa yang berarti rawa. Rowo Jombor setiap hari cukup ramai dikunjungi warga Klaten dan sekitarnya untuk melepas penat dan sekedar makan di warung apung menikmati kelezatan beberapa ikan bakar. Pada musim lebaran, beberapa event menarik digelar di kawasan ini dan dibukit kecil disebelah rowo, event tersebut antara lain sebar ketupat dan malam meriah (maleman).



No comments

Termakasih telah berkunjung.... sobondeso.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis, komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator. Bila ada komentar yang menurut kami tidak sesuai maupun spam admin berhak untuk menghapusnya.