SOBOnDESO News

Ziarah Ke Pajimatan Imogiri

Gapura makam yang sempat rusak karena gempa jogja 2007
Para pembaca mungkin sudah pernah berziarah atau sekedar berkunjung ke makam raja-raja mataram yang juga dikenal dengan nama Pajimatan Imogiri, yang berada di Kabupaten Bantul Yogyakarta. Bagi yang belum, semoga ini bisa memberi sedikit gambaran atau informasi tentang makam Imogiri ini. Makam ini berada di atas  sebuah bukit di kecamatan Imogiri dan merupakan makam dari raja-raja Mataram Surakarta dan Yogyakarta
Salah satu abdi dalem keraton yang bertugas sebagai penjaga makam imogiri
Untuk mencapai lokasi makam para raja yang letaknya berada di atas bukit ini, kita harus melewati ratusan anak tangga yang berjumlah sekitar 345 anak tangga lebih, tapi gak apa kan bisa memberi kesan tersendiri rekreasi, ziarah sekalian olah raga.


Pintu gerbang utama makam
Sesampainya di lokasi makam kita akan menjumpai sebuah bangunan kuno dengan arsitektur hindu jawa, yang paling mencolok adalah bangunan gapuranya. Sedangkan di dalamnya banyak ditemui batu nisan dan bangunan kecil/cungkup tempat disemayamkannya para raja dan keluarga keraton. Raja-raja Mataram yang dimakamkan di tempat itu antara lain : Sultan Agung Hanyakrakusuma, Sri Ratu Batang, Amangkurat Amral, Amangkurat Mas, Paku Buwana I, Amangkurat Jawi, Paku Buwana II s/d Paku Buwana XI. Sedangkan dari Kasultanan Yogyakarta antara lain : Hamengku Buwana I s/d Hamengku Buwana IX, kecuali HB II yang dimakamkan di Astana Kotagede.

Untuk memasuki lokasi ziarah ini ada tata caranya, yaitu sama dengan di Astana Kotagede, dimana setiap pengunjung diharuskan memakai pakaian tradisionil Mataram, pria harus mengenakan pakaian peranakan berupa beskap berwarna hitam atau biru tua bergaris-garis, tanpa memakai keris, atau hanya memakai kain/jarit tanpa baju. Sedangkan bagi wanita harus mengenakan kemben. Bagi yang suka kuliner jangan kuatir di sekitar makam ini banyak yang menghidangkan pecel jawa khas pedesaan di daerah Bantul, juga bisa menikmati minuman khas Imogiri yaitu wedang uwuh yang hangat dan berkhasiat.

Mengenakan pakaian adat jawa, ternyata keren juga

No comments

Termakasih telah berkunjung.... sobondeso.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis, komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator. Bila ada komentar yang menurut kami tidak sesuai maupun spam admin berhak untuk menghapusnya.