SOBOnDESO News

Tempat-Tempat Menarik di Jogja yang Wajib Dijelajahi 1

Tempat-tempat ini adalah tempat unik di Jogja yang sempat saya kunjungi, masih banyak lagi tempat-tempat yang menarik untuk dijelajahi di daerah Yogyakarta. Semoga bisa bermanfaat bagi para pembaca Blog SOBO nDESO yang budiman.... ^_____^

1. Gumuk Pasir Parangtritis
Hamparan gumuk pasir di parangtritis bantul
Gumuk Pasir ini membentang dari Pantai Depok hingga ke Pantai Parang Kusumo, gumuk pasir ini merupakan fenomena alam yang berupa gundukan-gundukan pasir yang membentuk bukit-bukit yang disebabkan oleh hembusan angin.

Fenomena alam gumuk pasir ini sangat langka bahkan hanya satu-satunya di Indonesia, sehingga tempat ini sering di jadikan tempat memotret pre wedding, syuting film atau video klip, tempat penelitian,  petualangan bagi para pecinta alam dan juga dijadikan tempat manasik haji.





2. Puncak Munggang Kalibiru
Bentang waduk sermo dari puncak munggang kalibiru kulon progo
Puncak Munggang berada di Perbukitan Menoreh Dusun Kalibiru, Hargowilis, Kokap, Kulonprogo Yogyakarta, pada ketinggian 450 m dpl. Lokasi kawasan wisata ini terletak kurang lebih 40 km di sebelah barat Kota Yogyakarta, atau hanya berjarak 10 km dari Kota Wates, Ibukota Kabupaten Kulonprogo.

Dari tempat ini kita juga bisa menikmati hamparan Waduk Sermo dan kabut pegunungan yang sering muncul menyelimuti perbukitan Menoreh.

3. Pantai Nguyahan
Hamparan alga di pantai ngobaran gunung kidul
Pantai Nguyahan terletak di desa Kanigoro kecamatan Saptosari Kabupaten Gunungkidul Yogyakarta merupakan pantai yang masih alami dan sangat indah.Dari Wonosari yang merupakan kabupaten Gunungkidul berjarak sekitar 30 km ke arah selatan.


Kalau air surut, anda bisa melihat hamparan alga (rumput laut) baik yang berwarna hijau maupun coklat. Jika dilihat dari atas, hamparan alga yang tumbuh di sela-sela karang tampak seperti sawah di wilayah padat penduduk. Puluhan jenis binatang laut juga terdapat di sela-sela karang, mulai dari landak laut, bintang laut, hingga golongan kerang-kerangan.








4. Candi Ratu Boko
Sunset di candi ratu boko sleman
Candi Ratu Boko berada di wilayah Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta dan terletak pada ketinggian hampir 200 m di atas permukaan laut, dengan luas sekitar 250.000 meter persegi.

Dari bukit lokasi candi ini Anda dapat melihat pemandangan yang indah yaitu panorama Gunung Merapi, kemegahan Candi Prambanan serta eloknya pemandangan saat matahari terbenam.

No comments

Termakasih telah berkunjung.... sobondeso.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis, komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator. Bila ada komentar yang menurut kami tidak sesuai maupun spam admin berhak untuk menghapusnya.