Sensasi Pedas Soto Kemangi "mBah Mar" Ringroad Selatan
Warung soto kemangi nampak sederhana |
Satu lagi tempat kuliner yang cocok untuk sarapan pagi di kawasan Bantul dan Jogja yang layak untuk dicoba, dengan menu andalan Soto khas Jawa. Tempatnya berada di seputaran ringroad selatan Jogja atau di sebelah timur SPBU Singosaren dengan menempati bangunan sederhana terbuat dari bambu di tepian sawah yang terpampang spanduk Warung Soto Kemangi "mBah Mar".
Minggu pagi kemarin saya bersama kedua teman mencoba untuk sarapan pagi di sana. Setibanya di lokasi ternyata sudah sangat ramai hampir semua bangku telah terisi pelanggan dan hanya tersisa satu bangku panjang di sudut warung pas untuk kami bertiga.
Meracik menu andalan |
Ada yang unik di warung soto ini, ketika kita memesan soto kita pasti ditanya "pedes mboten?" karena di warung ini mBah Mar langsung meramu lombok rawit yang sudah digodog ke dalam racikan soto dengan cara diuleg lembut ditambah merica.
Keunikan yang khas lainnya adalah disediakan sepiring kemangi untuk campuran soto, melengkapi racikan soto lainnya seperti irisan tempe bacem dan tahu bacem, tokolan, seledri, kubis, dan seiring dua iris daging sapi.
Keunikan yang khas lainnya adalah disediakan sepiring kemangi untuk campuran soto, melengkapi racikan soto lainnya seperti irisan tempe bacem dan tahu bacem, tokolan, seledri, kubis, dan seiring dua iris daging sapi.
Soto kemangi |
Rasa kuah yang pedaas bercampur rasa langu dari kemangi menjadi sensasi tersendiri di lidah kami, di meja tersedia beberapa lauk tambahan seperti sate sapi, sate hati, ayam goreng, kerupuk dan aneka gorengan. Namun tidak tersedia sambal di warung ini, hanya tersedia sepiring lombok rawit godog saja.
Selain menu soto dengan rasa yang unik di warung ini juga tersedia minuman masa lalu dengan tutupnya yang khas, yaitu limun dengan aneka rasa seperti jeruk, citrun, frambozen, dan sarsaparila. Warung ini juga dikenal dengan Warung Soto Kemasan yang pernah diliput acara kulinerannya Pak Bondan. Hmm...maknyuus pemirsa benar-benar menjadi satu petualangan kuliner baru bagi kami, selamat mencicipi.
Ramai oleh pelanggan |
No comments
Termakasih telah berkunjung.... sobondeso.com tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis, komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator. Bila ada komentar yang menurut kami tidak sesuai maupun spam admin berhak untuk menghapusnya.